Tempat tempat Menarik Pantai Legian

Tempat tempat Menarik Pantai Legian - Pantai Legian merupakan sebuah pantai yang terletak di Desa Legian, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung dimana lokasi pantai ini bersebelahan dengan Pantai Kuta. Jika Anda ingin berlibur ke Bali, Anda bisa menjadikan pantai legian sebagai salah satu referensi tempat wisata di Bali. Letak pantai Legian berdekatan dengan pantai kuta, sehingga memiliki pemandangan yang tak jauh berbeda, hanya saja objek wisata pantai legian tak seramai pantai kuta. Namun hal ini justru cocok untuk wisatawan yang ingin menikmati keindahan suasana pantai dengan mendapatkan ketenangan.

Tempat tempat Menarik Pantai Legian

Tempat tempat Menarik Pantai Legian
Tempat tempat Menarik Pantai Legian

Sama seperti kebanyakan pantai di bali, Pantai Legian Bali juga memiliki pasir putih dan terkenal dengan keindahan pemandangan matahari terbenam di sore hari. Banyak wisatawan yang berkunjung ke pantai legian setiap harinya. Kebanyakan mereka adalah wisatawan domestik dan manca negara khususnya dari Australia. Jika Anda melewati objek wisata ini, akan Anda temui banyak orang sedang berjemur di tepi pantai. Selain itu, pantai legian juga memiliki gulungan ombak yang bagus, sehingga sering kali diadakan lomba selancar bertaraf nasional maupun internasional. Jika Anda suka berselancar, Pantai legian merupakan tempat wisata yang menarik untuk menjajal kemampuan Anda. Atau jika Anda ingin mulai belajar berselancar, tempat ini juga bisa menjadi ajang belajar. Bagi Anda yang tidak membawa papan selancar, Anda  bisa menyewa papan selancar di toko sepanjang pantai Legian ini.

Wisatawan manca negara khususnya yang berasal dari Australia merupakan yang paling banyak berkunjung ke Pantai Legian. Pantai ini tidak  hanya menawarkan pemandangan dan keindahan alam di siang hari, namun masih banyak lagi tempat tempat menarik di Pantai Legian yang bisa Anda kunjungi saat malam datang. Di daerah sekitar Legian banyak terdapat pusat perbelanjaan, restoran, cafe, mini market, warung makan sederhana yang menyuguhkan makanan serta minuman yang berharga terjangkau. Biasanya pengelola tempat makan juga menghadirkan live musik untuk menghibur setiap tamu yang datang. Banyak sekali tempat menarik di Pantai Legian.

Pantai Legian merupakan salah satu tempat wisata favorit di Bali. Selain mempunyai banyak tempat-tempat menarik untuk dikunjungi, akses tranpsortasinya pun juga mudah, dekat pula dengan tempat-tempat wisata lain seperti pantai kuta, didukung dengan fasilitas yang beragam dari yang berharga puluhan ribu sampai ratusan ribu, tinggal Anda menyesuaikan dengan budget yang Anda miliki. Selain itu lokasi pantai ini berdekatan dengan Bandara Internasional Ngurah Rai yang hanya berjarak kurang lebih 6 kilometer, Anda bisa menempuh perjalanan dari Bandra ke Pantai Legian kurang lebih selama 20 menit dalam kondisi lalu lintas normal. 

Banyaknya tempat-tempat menarik di pantai legian menjadi daya tarik bagi para wisatawan. Salah satu aspek penting saat liburan adalah tempat menginap. Jika anda mencari penginapan yang murah di sekitar Legian anda dapat menuju ke Tune Hotel Legian atau hotel Kumala. Masih banyak sekali tempat-tempat menarik di Pantai Legian yang tak cukup dikunjungi dalam satu hari.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Terima Kasih